Menguji Kesetiaan Pasangan

Docpict_pixabay

Mewarta.com, Makassar- Dalam menjalin hubungan selain menumbuhkan rasa cinta kepada pasangan maka hal yang harus di tanamkan juga dalam suatu hubungan adalah kesetiaan. Dimana kesetiaan ini sangat banyak pula ujian di dalamnya, akan tetapi hal ini sangat bagus karena kalian bisa menilai dan melihat pasangan kalian dengan menguji kesetiaannya pada kalian. Kerena ini juga sangat bermanfaat bagi kalian yang sedang menjalani hubungan dengan pasangan karena menjalin hubungan dengan serius maka akan banyak rintangan yang kalian hadapi dan terlebih lagi jika sudah sampai ke jenjang yang lebih serius lagi maka akan banyak cobaan dan godaan yang akan menimpa kalian. Namun di balik keadaan-keadaan yang terjadi pada kalian akan menimbulkan rasa pasangan kalian untuk meninggalkan kalian atau akan tetap bertahan bersama kalian, berikut ini adalah beberapa keadaan untuk menguji pasangannya:

Hubungan yang LDR, seperti yang kalian ketahui bahwa seseorang yang sedang menjalin hubungan dengan seseorang akan tetapi hubungannya dengan pasangan adalah LDR atau hubungan jarak jauh, maka hal tersebut membuat pasangan kalian menjadi jenuh sehingga rasa kesetiaannya mulai goyah. Kenapa demikian? karena sesorang yang sedang LDR adalah terkadang bosan karena tidak pernah bertemu pasangan, kurangnya perhatian dari pasangan dan saling komunikasi juga yang terkadang tidak terlalu lancar sehingga bisa membuat pasangan untuk mencari orang ketiga dalam hidupnya yang tentunya lebih dekat dan lebih perhatian lagi kepadanya. Dan jika sedang LDR bersama pasangan kalian maka itu adalah salah satu ujian kesetiaan yang sedang kalian jalani dan yakinlah bahwa kalian bisa melewatinya sehingga kesetiaan dalam hati kalian akan terus terjaga untuk selamanya.

Pasangan kalian tidak punya waktu bersamamu, dalam sebuah hubungan tidak selamanya untuk selalu bersama karena bisa saja seseorang punya kesibukan sendiri. Hal ini akan jadi ujian kesetiaan pula untuk kalian yang sedang menjalin hubungan dengan seseorang yang apabila pasangan kalian sedang sibuk kerja atau sibuk berkarir, pastinya kalian akan merasa jenuh dan bosan ketika pasangan kalian hanya mementingkan pekrajaannya saja. Namun perlu kalian ingat bahwa saat menjalin hubungan dengan seseorang kalian bukan hanya tentang jalan, nonton, makan bersama atau bahkan menghabiskan waktu bersama pasangan akan tetapi pasangan juga punya kesibukannya sendiri tanpa harus melibatkan kalian bersamanya. Jadi jika pasangan tidak punya waktu untuk kalian maka jangan merasa sedih karena ini juga salah satu ujian kesetiaan yang harus kalian lewati agar kalian dan pasangan menjadi pasangan yang bahagia dan saling memahami. Dan ingatlah bahwa aka nada saatnya kalian akan selalu bersama dengan pasangan kalian tanpa harus melakukan pekerjaan pasangan kalian.

Pasangan tidak memberi kepastian, ketika sedang menjalin hubungan dengan pasangan pastinya ada harapan yang ingin di capai bersama, yaitu kepastian dari pasnagan untuk melangkah ke tahap lebih serius. Namun hal tersebut bisa membuat kalian menjadi ragu sehingga rasa setia kalian menjadi hilang seketika dan terlebih lagi jika ada orang lain yang sedang menunggu kalian dan sudah memberi kepastian. Akan tetapi sebagai pasangan yang baik, maka pahamilah pasangan kalian dan jangan terlalu cepat untuk mengambil keputusan dan terlebih lagi jika kalian memilih jalan perpisahan. Kalian dalam ujian kesetiaan pastinya akan mampu melewati itu semua walaupun rasa jenuh sudah ada dalam hati kalian.

Ketika pasangan sedang sakit, pasangan yang sakit adalah benar-benar ujian yang berat untuk kalian yang sedang menjalin hubungan dengan seseorang. Mengapa? Karena disini kalian akan di uji apakah kalian akan merawat pasangan kalian atau bahkan kalian akan meninggalkannya. Dan disinilah dapat dinilai seberapa perhatian dan pentingnya kalian terhadap pasangan yang sedang sakit, terlebih lagi jika pasangan kalian sakitnya akan lama proses penyembuhannya dan itu benar-benar ujian bagi kalian untuk melihat sampai dimana kesetiaan kalian untuk merawatnya. Jadi, ketika hal tertimpa kepada kalian maka jangan langsung meninggalkan pasangan kalian akan tetapi tetap damping dia untuk kalian merawatnya, memberi support untuk segera sembuh atau bahkan kalian juga bisa membantu biaya pengobatan kepada pasangan kalian.

Demikianlah hal yang terdapat dalam ujian kesetiaan seseorang kepada pasangannya, dan masih banyak lagi ujian-ujian kesetiaan yang lainnya yang bisa saja kalian hadapi bersama pasangan. Tetaplah berada di samping pasangan kalian bagaimana pun kondisinya atau bagaimanapun sibuknya pasangan kalian atau terlebih lagi seberapa jauh pun kalian dan pasangan dan seberapa lama untuk tidak bertemu dengan pasangan kalian.

 

“Ujian dalam Hubungan Bukan Hanya Tentang Seberapa Banyak Yang Dimiliki Pasangan, Akan Tetapi Seberapa Setia Kalian Mendampingi Pasangan Disaat Sedih dan Bahagia..”

Tinggalkan Balasan