Tips  

3 Alasan Mengapa Kamu Tidak Perlu Membongkar Aib Orang Lain

Docpict_pixabay: Ilustrasi Membongkar Aib Orang Lain

Mewarta.com, Makassar- Menjalin hubungan pertemanan dan hubungan asmara penting untuk saling menjaga antara yang satu dan lainnya, karena dalam menjalin hubungan asmara terkadang ada rahasia seseorang yang tidak perlu kalian beritahu kepada orang lain dan terlebih lagi dalam menjalin hubungan pertemanan. Pertemanan yang baik ialah seseorang yang mampu menjaga perasaan sahabatnya dan paling penting ialah menjaga aib sahabatnya walaupun kalian sedang mengalami cekcok dengan sahabat. Jika aibmu ingin dijaga maka jagalah terlebih dahulu aib orang lain yang kalian ketahui tentangnya, dan berikut ini adalah alasan mengapa kamu tidak perlu membongkar aib orang lain;

1.Orang Akan Terkena Hinaan dan Bullyan

Alasan pertama ketika aib seseorang dibongkar dan diceritakan ke orang lain maka akan menimbulkan hinaan dan pembullyan terhadap seseorang tersebut, sehingga perasaannya akan terluka dan bisa menimbulkan pertengkaran antara kedua belah pihak. Jika aib tersebut sudah tersebar luas maka perasaan seseorang akan semakin terluka dan tidak bisa menahan satu persatu orang yang menghinanya dan membullynya. Olehnya itu hindarilah membongkar aib orang lain agar tidak terjadi pertengakaran antara dirimu dan orang lain.

2.Aib Adalah Privasi Yang Tidak Harus Di Ketahui Publik

Semua orang memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing, termasuk juga semua orang memiliki aib. Aib adalah privasi yang seharusnya tidak perlu diketahui publik, dan kalian pastinya memahami bahwa aib tidak boleh dibongkar karena aib adalah privasi yang harus disembunyikan. Jangan sampai kamu kelepasan dan melampaui batas dengan menceritakan segala aib temanmu kepada seseorang. Hal yang sebaliknya bisa kalian rasakan apabila aibmu dicerita ke orang lain maka dirimu akan terluka dan merasa kecewa kepada teman yang menyebarkan aib tersebut.

3.Menciptakan Rasa Balas Dendam

Kamu harus menjaga aib orang lain dan kamu juga tidak boleh membongkar aib orang lain, karena membongkar aib orang lain bisa jadi menciptakan rasa balas dendam diantara kalian. Ingatlah jangan pernah menganggap sepele aib orang lain karena itu benar-benar menyakiti perasaannya dan kamu harus tau dan paham tentang batasan yang ada dalam dirimu. Aib teman, sahabat, saudara maupun keluarga harus kalian jaga sebaik mungkin. Kita harus menjaga diri agar tidak menimbulkan masalah yang baru dan bisa merugikan orang lain dan merugikan pula dirimu sendiri.

Itulah 3 alasan seseorang harus menjaga aib orang lain, aib tidak perlu kalian cerita dan bongkar ke orang lain karena dirimu harus menjaga perasaan orang lain tidak terluka. Tetap menjalin pertemanan dan hubungan asmara yang baik agar tidak menimbulkan masalah baru dan hidupmu pun akan tentram dan damai.

Tinggalkan Balasan