Prodi PAI Fakultas Agama Islam UCM Sukses Gelar PLP Integrasi KKN

Mewarta.com, Makassar– Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Cokroaminoto Makassar sukses melaksanakan Pengenalan Lapangan Persekolahan (PLP II) di integrasikan dengan KKN secara bersamaan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SMA Cokroaminoto Makassar sebagai sekolah mitra dari Fakultas Agama Islam.

Kegiatan tersebut diikuti sebanyak 7 orang dan dilaksanakan kurang lebih 40 hari. Kegiatan tersebut merupakan syarat mutlak yang wajib di ikuti sebagai mahasiswa tingkat akhir untuk menuju jenjang sarjana, kegiatan penarikan PLP-KKN dilaksanakan tanggal 25 Februari 2025.

Baharuddin, S.Pd.I., M.Pd. selaku ketua prodi pendidikan Agama Islam mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan namun PLP tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya karena tahun ini PLP sekaligus KKN juga.

“PLP yang terintegrasi dengan KKN ini merupakan terobosan baru di Fakultas Agama Islam untuk mempercepat lulusan mahasiswa,” katanya.

Ia juga mengatakan bahwa harapannya nanti kita akan membuat terobosan-terebosan baru yang sesuai dengan visi misi Universitas Cokroaminoto Makassar.

“Dalam waktu dekat Insyaa Allah Kita akan melaksanakan review kurikulum sebagai rangkaian mempercepat lulusan mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam,”tutupnya dengan penuh harap.