Kampus  

Senat Mahasiswa UIN Alauddin Makassar Sukses Gelar Sidang Pleno Awal Tahun

Gowa, Mewarta.Com—Senat Mahasiswa UIN Alauddin Makassar sukses menggelar Sidang Pleno Awal Tahun dengan mengusung tema “Reinventing Fungsionalisme Legistlatif” di Auditorium UIN Alauddin Makassar, Senin (10/04/2023).

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Herianto Arbi selaku Ketua Umum Senat Mahasiswa UIN Alauddin Makassar. Dalam sambutannya Ia mengatakan dengan kegiatan ini kita bersama membahas dan kemudian mengesahkan program kerja dari pada Dewan Eksekutif Mahasiswa UIN Alauddin Makssar.

“Di sini kita akan mengesahkan program kerja DEMA-U yang telah di rapat kerjakan. Pada kepengurusan kali ini kami akan menjalankan tugas-tugas legislatif dari pada SEMA-U,” jelasnya.

Sidang pleno awal tahun ini dilakukan guna mengesahkan program kerja dari pada Dewan Eksekutif Mahasiswa UIN Alauddin Makassar yang sebelumnya telah dibahas pada rapat kerjanya, Ahad, 02 April 2023 di Gedung BPSDM Jl. Sultan Alauddin.

“Dengan ini, tidak terlepas dari pada komunikasi yang tetap harus dibangun agar jalannya kepengurusan ke depan itu tidak terjadi kesalahan informasi. Serta, program kerja yang nantinya disahkan tidak terlepas dari pengawasan SEMA-U itu sendiri,” ujar Jumardi selaku Ketua Umum Dewan Eksekutif Mahasiswa UIN Alauddin Makassar.

Dalam rangkaian kegiatan sidang pleno ini dipimpin oleh steering comite, yaitu Junaedi, Mustakim, dan Muammar Jamil. Adapun partisipan yang hadir pada kegiatan ini ialah pengurus Dewan Eksekutif Mahasiswa UIN Alauddin Makassar, Senat Mahasiswa Fakultas sejajaran, dan juga beberapa media partner yang sempat hadir.

Di akhir, Herianto Arbi menuturkan harapan terhadap kegiatan sidang pleno awal tahun ini.

“Harapan saya dalam forum ini, komunikasi dan kerja sama antara pengurus DEMA-U dan SEMA-U itu tetap terjalin agar kemudian dapat mengahsilkan inovasi-inovasi baru dalam kepengurusan ini yang bermanfaat,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan