Komitmen Membawa Perubahan Yang Berintegritas, Yusril Muzakkir Terpilih Menjadi Ketua Senat Mahasiswa FTK UINAM 2022

Mewarta. Com, Makassar–Yusril Muzakkir nahkoda baru Ketua Senat Mahasiswa (Sema) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Alauddin Makassar periode 2022.

Yusril sapaanya, terpilih Ketua Sema FTK UIN Alauddin Makassar melalui pemilihan secara demokrasi yang dilakukan Lembaga Penyelenggara Pemilam (LPP).

Yusril berhasil meraih suara terbanyak dari kedua lawannya, Achmad Fahri F dari Pendidikan Bahasa Arab dan Muh Farul Fahmi dari Pendidikan Biologi.

Mahasiswa Manajemen Pendidikan Islam ini merasa bersyukur diamanahkan memimpin Sema FTK UIN Alauddin Makassar untuk periode 2022.

“Alhamdulillah, ini suatu kebahagian di mana saya diamanahkan oleh kawan-kawan anggota Sema untuk menjadi nahkoda di periode selanjutnya,” kata Yusril dalam keterangan resminya, Minggu, 16 Januari 2022.

Ia juga tidak lupa mengucapkan terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah mensupport dan mendukung dirinya menjadi Ketua Sema.

Dengan terpilihnya, ia berharap semua anggota Sema dapat bersinergi untuk menyinergikan seluruh lembaga-lembaga kemahasiswaan yang ada di fakultas.

Yusril siap membawa pengaruh positif dalam berlembaga yang tidak hanya kepada lembaga kemahasiswaan lainnya, tapi juga seluruh mahasiswa dan birokrasi.

“Semoga saya pribadi dan kawan-kawan Sema mampu memberi dampak positif dalam berlembaga,” pungkas Yusril, mahasiswa semester Vll itu.

Sekedar informasi, sebelum Yusril Muzakkir, Sema FTK UIN Alauddin Makassar periode 2021 dipimpin oleh Syahid Mujahid dari Pendidikan Agama Islam.

Tinggalkan Balasan